Mengapa Campbell?

Salam Hamster Euphoria
Hai kawan, kali ini kita akan membahas sedikit mengenai hamster campbell, mulai dari awal ditemukan, pengklasifikasiannya dalam dunia hewan serta mengetahui habitat aslinya. Mau tau... cekidot!!!



Hamster kerdil Campbell (Phodopus campbelli) adalah salah satu spesies hamster. Hamster ini ditemukan oleh W.C. Campbell tahun 1902 di Tuva, daerah yang secara geografis dan sejarah terhubung dengan Tiongkok dan Rusia. Hamster ini juga hidup di Asia Tengah, pegunungan Altay, dan provinsi Heilungkiang dan Hebei di Tiongkok timur laut.

Berikut adalah pengklasifikasian hamster campbell

Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Mammalia
Ordo: Rodentia
Famili: Cricetidae
Upafamili: Cricetinae
Genus: Phodopus
Spesies: P. campbelli
Nama binomial
(Thomas, 1905)

Habitat aslinya adalah padang rumput, padang pasir dan semi gurun, lebih dapat ditemukan hidup pada tanah dengan substrat. Hamster campbell tidak suka keadaan berair, panas, dan berangin. Biasanya di alam lebih sering memakan biji-bijian dan serangga. Campbell adalah hewan nokturnal. Masa kehamilannya 20-22 hari. Pada tahun pertama meraka sangat produktif untuk berkembang biak. Hamster campbell adalah hamster yang cukup agresif dibandingkan dengan jenis lainnya.
Share this article :
 

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Hamster Euphoria - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger